KOBA - Juru Bicara TGTPPC-19 Provinsi Bangka Belitung Andi Budi Prayitno kembali mengumumkan kabar yang menggembirakan.
Pasalnya, hari ini Jumat (19/6) siang satu pasien covid-91 berinisial TE (28) laki-laki berdomisili di Jalan Manunggal, Kecamatan Pangkalan Baru, Kabupaten Bangka Tengah. Dinyatakan sembuh setelah menjalani perawatan yang disebabkan virus Covid-19.
"TE sendiri sejak 4 Juni 2020 menjalani perawatan di Wisma Karantina BKPSDMD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan hari ini dinyatakan sembuh setelah swab test pertama pada 13 Juni 2020 diperoleh hasil negatif," ungkap Andi Budi Prayitno atau yang biasa di sapa ABP. Jumat (19/6) siang.
"Dan dari swab test kedua pada 17 Juni 2020 juga diperoleh hasil Negatif. Sehingga ia benar-benar dinyatakan sembuh dari Covid-19," sambungnya.
Setelah yang bersangkutan dinyatakan sembuh, TE (28) juga diperbolehkan kembali ke rumah. Pasien TE (28), adalah pasien ke 5 asal Kabupaten Bangka Tengah yang menjalani perawatan di Wisma Karantina BKPSDMD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, dan sudah dinyatakan sembuh.
"Pasien yang sembuh itu akan dipulangkan ke rumahnya, pihaknya tetap melakukan pengawasan sampai yang bersangkutan benar-benar terbebas Covid-19," pungkasnya. (Cr02)