KOBA - Ketua KPU Kabupaten Bangka Tengah (Bateng), Rusdi, mengatakan bahwa terkait tahapan pelaksanaan Pilkada sampai saat ini pihaknya sedang menunggu tindak lanjut atau surat edaran dari Kemendagri dan KPU RI terkait pemungutan suara pada Pilkada 2020 yang rencananya akan digelar pada 9 Desember 2020.
Rusdi menjelaskan bahwa jika peraturan ataupun surat edarannya sudah dikeluarkan, pihak KPU Bateng selanjutnya akan mengaktifkan kembali anggaran Pilkada dan bekerja sesuai dengan petunjuk tekhnis KPU RI.
“Untuk sementara waktu KPU Bangka Tengah akan kembali bersiap mengaktifkan kinerja anggota Panitia Pemungut Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) jika memungkinkan bulan depan,” jelas Rusdi Kepada Radar Bangka, Kamis (11/6/2020) Koba.
Dikarenakan situasi politik kita saat ini berhadapan dengan kondisi pandemi COVID-19 namun pihaknya tetap melakukan upaya penghematan anggaran.
"Walaupun nantinya akan ada penambahan anggaran karena bertambahnya jumlah TPS, namun efisiensi anggaran tegas akan kami upayakan," tegasnya.
“untuk lebih pasti kedepan pelaksanaan tahapan tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19 diantaranya dengan menerapkan physical distancing dan social distancing, bukan hanya itu saja KPU Bangka Tengah (Bateng) juga siap menyukseskan dan mengawal gegap gempita pesta demokrasi,” jelas Rusdi.(cr02)